Tutorial
kali ini saya akan memberikan tahapan – tahapan cara membuat efek foto dalam
foto. Efek ini menggunakan teknik Clipping Mask dan
Shape.
Hasil Akhir :

Ok langsung saja,..
1. masukkan
sebuah gambar (apa saja terserah anda). Disini saya menggunakan gambar candi singosari. Kemudian
gandakan gambar background candi tersebut dengan cara pada menu bar pilih Layer
> Duplicate
Layer sehingga menjadi 2 Layer yaitu “Background”
dan “Background Copy”.

2. Kemudian pilih kembali layer “Background”
(yg sy lingkar hitam) pada menu bar pilih Image > Adjustments > atau tekan Ctrl+Shift+U pada keyboard untuk
membuat hitam putih layer Background tersebut seperti ini :

3. Lalu
pilih Rectangle Tool ( C ) pada tabnya pilih Shape Layers kemudian ganti color
menjadi putih. Dan drag pada tengah
layer sehingga mendapatkan bentuk rectangle seperti ini :

4. Klik
Layer “Background Copy” dan pilih pada tab layer > Create Clipping Mask. Atau
tekan Alt+Ctrl+G pada keyboard

Hasilnya
seperti ini :

5. pilih
layer “Shape 1” klik Add a Layer Style > Stroke

Atur Setting Stroke nya seperti ini :
Size : 8 px
Position : Inside
Color : Putih
Pilih Drop Shadow dan atur settingnya
seperti ini :
Blend Mode : Multiply / Hitam
Opacity : 100%
Distance : 6 px
Spread : 0 %
Size : 4 px
Yang lainnya biarkan apa adanya.
Catatan
: Setingan ini dapat kalian rubah sesuai dengan keinginan kalian
6. Buka
foto tangan, bisa anda buka disini. pilih “Quick Selection Tool” untuk
menyeleksi tangan agar terpisah dari backgroundnya. kemudian mulailah
menyeleksi foto tangan tersebut seperti ini :

Sampai
selesai seperti ini :

Lalu drag gambar tangan tersebut masukkan ke layer paling atas diatas layer “Background Copy”


Untuk
mengatur posisi layer “Shape 1” sama dengan layer tangan yaitu klik thumbnail layer
“Shape 1” centang “Show Transform Controls” dan atur posisinya.
7. Untuk
realistisnya pilih layer tangan atau “Layer 1” klik “Add Vector Mask” dan pilih
Brush Tool (B) lalu hapus bagian jari tangan yang seharusnya tidak kelihatan. Pastikan
Foreground Color nya HITAM dan Backgroundya PUTIH (Karna HITAM untuk menghapus
dan PUTIH untuk mengembalikan yang terhapus oleh Brush) serta tambahkan sdikit
bayangan pada ibu jari agar terlihat lebih realistis.

Maka
hasilnya akan seperti ini :

Untuk bayangan pada ibu jari tambahkan layer dan
sapukan Brush Tool warna hitam dengan opacity yang rendah pada pinggiran ibu jari.

Silahkan
Mencoba ,.. :-)
keren bro, sangat membantu
BalasHapussyukurlah.. thx gan :)
Hapusmakasih gann,...
BalasHapussami sami.. :)
Hapus